Pengertian Media Pembelajaran

            Kata media berasal dari bahasa latin dan merupakan bentuk jamak dari kata medium yang secara harfiah berarti perantara atau penghantar Disamping sebagai sistem perantara atau penghantar (Sukiman:2012), media yang sering diganti dengan kata mediator adalah penyebab atau alat bantu yang turut campur tangan dalam dua pihak dan mendamaikannya (Arsyad:2013). Jadi, secara bahasa media berarti pengantar pesan dari pengirim kepada penerima pesan. Secara lebih khusus, pengertian media dalam proses belajar mengajar cenderung diartikan sebagai alat-alat grafis, photografis,atau elektronis untuk menangkap, memproses, dan mneyusun kembali informasi visual atau verbal (Sukiman:2012).

Sumber :


Sukiman. 2012. Pengembangan media pembelajaran. Yogyakarta: PT. Pustaka Insan Madani